Jadi Viral, Wanita Burung Jadi-jadian di Indramayu Hebohkan Warga

INDRAMAYU (CT) – Ditemukan berada di dalam sangkar burung milik warga, seorang perempuan paruh baya nyaris menjadi bulan-bulanan lantaran dianggap sebagai burung jadi-jadian. Wanita berpakaian hitam-hitam ini terlihat meringkuk di pojok kandang burung sambil terlihat ketakutan.

Di sekelilingnya warga terlihat berkerumun mengelilingi kandang burung berukuran 40cm x 100cm itu. Sebagian mereka menyemooh, dan berkomentar jika wanita ini pelaku pesugihan berwujud burung gagak jadi-jadian yang salah masuk kandang.

“Awas, angkat badannya, jangan sampai berontak,” ucap salah seorang warga saat mencoba mengeluarkan tubuh wanita tersebut dari dalam kandang.

Peristiwa ini terjadi di Desa Kongsijaya Blok Karanganyar Indramayu. Beruntung wanita ini segera diamankan petugas kepolisian setempat, dan dievakuasi ke Mapolsek Indramayu. Kabar burung gagak jadi-jadian jelmaan pelaku pesugihan ini langsung menyebar luas, bahkan salah seorang warga sempat mengabadikan video dan mengunggah di Youtube. (Red)

BACA JUGA:  Agum Gumelar: Ada Kabar Baik PSSI Bakal Diaktifkan Kembali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *