INDRAMAYU (CT) – Masyarakat Indramayu yang merasa jauh dan ingin lebih mendekatkan diri kepada Allah berbondong-bondong menuju area Atletik Sport Center Indramayu kabupaten Indramayu, kamis (27/11) malam. Dengan khas mereka kebanyakan memakai pakaian berwarna putih.
Ketika manusia telah jauh dari Allah, maka yang didekatnya adalah syaetan yang menyerupai manusia untuk selalu menggoda manusia agar terus terjerumus ke lembah kesalahan. Hanya dalam kesusahan mayoritas manusia selalu ingin dekat dengan Allah.
Oleh karena itu, cara yang paling tepat untuk manusia bersyukur kepada Allah dengan cara manusia itu mendekatkan diri kepada Allah. Terlalu fokus dan cinta dunia secara berlebihan pun itu akan menjauhkan manusia dari Allah sang penciptanya.
Affandi (21) salah satu penonton mengatakan bahwa ia sering sekali mengikuti acara ini, dan berdampak baik pada dirinya. “Selain saya sering datang ke acara seperti ini yang termasuk event besar saya pun selalu ikut beberapa pengajian dalam lingkup kecil,” ujar Affandi.
Affandi pun mengatakan bahwa acara seperti ini perlu diadakan sesering mungkin. “Dampaknya itu sangat dirasakan baik untuk diri sendiri maupun lingkungan, saya yang masih menginjak dewasa sangat perlu dengan acara-acara seperti ini untuk mengontrol kehidupan saya yang identiknya kalau masa remaja itu masa yang galau dan labil,” tutur Affandi.
Affandi mengatakan bahwa acara seperti ini sangat cocok untuk para remaja dan yang menginjak dewasa, selain orangtua agamalah yang terpenting sebagai kontrol sosial.
“Dengan maraknya free sex dan genk-genk motor acara ini dapat memberi kesadaran bagi para remaja khususnya yang sudah jauh dari agama, alhamdulilah remaja yang datang lumayan banyak, ada juga dari komunitas-komunitas dan masyarakat baik dari Indramayu maupun dari luar Indramayu.” Tutup Affandi. (CT-112)