Ilustrasi
CIREBON (CT) – Kepala Humas Daerah Operasional (Daop) 1 PT KAI, Bambang S Prayitno mengatakan, bahwa kendati tiket PT KAI sudah habis, namun masyarakat yang ingin mudik lebaran masih mempunyai kesempatan untuk mendapatkan tiket karena ada sistem return dan pembatalan.
PT KAI masih akan menyelenggarakan penjualan reguler. Setelah reguler, baru pihaknya akan mengadakan penambahan perjalanan kereta api. Namun, masayrakat juga harus memahami jenis transportasi apapun pasti ada batasnya dan PT KAI belum bisa menghindari itu. Salah satu batasnya, yaitu masalah dari sarana dan sistem operasi.
PT KAI telah menjual tiket sejak H-90 untuk keberangkatan H-10, yang kemarin jatuh pada 28 Maret. Menurut Bambang, terdapat banyak manfaat dalam menerapkan penjulan tiket sistem dalam jaringan sejak H-90 untuk keberangkan H-10 menjelang mudik lebaran 2016.
Selain itu, dengan adanya sistem pemesanan tiket sejak H-90 masyarakat juga dapat merencanakan perjalanan sejak jauh hari. Kedua, dariĀ pihak PT KAI pun juga bisa melakukan evaluasi, sehingga PT KAIĀ bisa melihat tingkat kebutuhan masyarakat selama 90 hari ke depan. (Net/CT)