Putra Orang Terkaya di Kuningan Meninggal Dunia Susul Kepergian Ayahnya

Citrust.id – Putra pengusaha terkaya di Kabupaten Kuningan, Ryan, menghembuskan nafas terakhir pada Rabu (24/2) pukul 15.00 WIB di Rumah Sakit Pelabuhan, Cirebon. Hal itu dibenarkan mertua Ryan, Yudi Budiana.

Ryan yang merupakan anak bos Toko Aneka Sandang, H. Udin, menyusul kepergian ayahnya yang meninggal 16 hari lalu. Ryan dikabarkan mengalami gejala yang sama seperti dialami ayahnya.

“Imun tubuh Ryan menurun sejak kedua orang tuanya wafat. Almarhum terus-menerus mengingat kedua orang tuanya yang telah tiada,” ujar Yudi yang juga Anggota Fraksi Golkar DPRD Kuningan.

Belum genap sebulan melepas masa lajang, Ryan meninggalkan istri yang baru saja dipinangnya tersebut. (Andin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *