CIREBON (CT) – Hari ulang tahun Kepolisian Air dan Udara (Polairud) ke-64 yang jatuh pada tanggal 1 Desember 2014, baru dirayakan sekarang dan dipusatkan di Kota Cirebon dengan melakakukan kegiatan syukuran bersama di Pos 1 Perniagaan Pelabuhan Kota Cirebon, Senin (8/12).
Rangkaian acara ini hadiri oleh Walikota Cirebon, jajaran Kepolisian Polda Jawa Barat, Kapolres dan Wakapolres Cirebon Kota, Kapolres dan Wakapolres Cirebon, dan sejumlah Kapolsek yang ada di Wilayah Ciayumajakuning.
Dalam hari ulang tahun tersebut sejumlah program Direktorat Polisi Perairan (Dirpolair) Jawa Barat menyusun beberapa program kemasyarakatan seperti pemberian asuransi kepada 200 nelayan, pemberian alat keselamatan pelayaran kepada 200 nelayan, pemberian 600 beasiswa kepada anak nelayan, dan pemberian 1 mobil ambulan yang digunakan untuk para nelayan.
Kepala Dirpolair Jabar Kombes Pol Drs. H Anang Syarif Hidayat dalam sambutannya berharap agar di hari ulang tahun yang ke 64 ini polairud dapat lebih baik lagi dalam melindungi rakyatnya.
“Saya berharap dengan adanya program-program baru kepada Rakyat Indonesia bisa lebih baik dan lebih bagus lagi dalam melakukan tugasnya,” ujarnya. (CT-104/105)