Festival Musik dan Seni Soundrenaline di Bali Datangkan Musisi dari Asia

Citrust.id – Seperti tahun sebelumnya. Garuda Wisnu Kencana Bali akan kembali menjadi tempat festival musik dan seni Soundrenaline, sebuah pentas bergengsi di tanah air ini selain diisi oleh musisi-musisi Indonesia juga akan mendatangkan musisi bertaraf Internasional seperti dari Asia Tenggara.

“Soundrenaline kali ini yang tahun ini juga 2018 akan dilakukan di Bali tepatnya di Garuda Wisnu Kencana Bali akan dilaksanakan pada tangga 8-9 September. Selain musisi-musisi yang akan datang dari nasional seperti Sheila on 7, Naif, Pee Wee Gaskins, Padi Reborn, The SIGIT, Barasuara, Dipha Barus, Burgerkill, Scared of Bums, Fourtwnty, Navicula, Jason Ranti, Semiotika, dan wake Up, Iris serta beberapa nama lain yang sedang dalam proses komunikasi,” Ujar Adib Hidayat, salah satu perwakilan dari Board of Music Curators Untuk Soundrenaline (25/04/2018) diwartakan Detik.

Lanjutnya lagi, bahwa beberapa musisi akan didatangkan dari musisi Asia seperti dari Malaysia, Singapura, Thailand dan Filifina. “Keinginan kita dalam festival ini adalah menjadi tujuan wisata yang dapat mendatangkan wisatawan dari Asia Tenggara,” Pungkasnya. /sw

Komentar