Kawasan Wisata Pantai Karangsong Terendam Banjir Rob

Citrust.id – Kawasan di sekitar wisata Pantai Karangsong Kecamatan/ Kabupaten Indramayu tergenang banjir rob yang naik hingga memasuki warung-warung milik warga.

Diketahui, rob datang sejak Rabu (23/05) sore, hingga kini rob masih menggenangi sejumlah lokasi, namun volume air sudah mulai surut.

Banjir rob yang masuk ke warung tersebut dengan ketinggian sekitar 25 sentimeter. Rob juga meluap hingga ke beberapa kolam ikan milik petani tambak, bahkan di pemukiman warga yang berada di dataran rendah ikut tergenang antara 5-10 sentimeter.

Salah satu warga setempat, Raswadi (33) menuturkan, rumah di bagian belakang miliknya ikut tergenang hingga setinggi 5 sentimeter lebih.

“Di belakang rumah bagian dapur saya tergenang, ya ada sekitar lima sentimeter lebih. Kami khawatir juga, apalagi sekarang turun hujan, semoga tidak terjadi apa-apa,” harapnya.

Pantauan di lokasi, nampak beberapa warga mendapat puluhan kilo ikan bandeng dari hasil memasang jaring di sepanjang pinggiran sungai Prajagumiwang maupun di area lainnya, yang tergenang banjir rob tersebut. /didi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *