oleh

Ide Keren, Mencoba Desain Interior Rumah Motif Batik

Ilustrasi

CIREBON (CT) – Batik tak cuma bisa diaplikasikan dalam kain, pakaian, tas, dan sederet busana lainnya. Pernah membayangkan desain interior bertema batik?Dalam ruang huni, nyatanya batik mampu menghadirkan suasana tak biasa. Dan tak melulu klasik, batik justru bisa jadi ornamen mewah nan cantik yang membuat tata ruang makin menarik.

Kata Senior Interior Designer dari konsultan desain Hadiprana, Aries Timotyus mengatakan bahwa batik memiliki filosofi kearifan lokal yang sangat menarik untuk diaplikasikan pada desain interior.

Sekarang, masyarakat cenderung mengembangkan interior desain yang eklektik atau perpaduan antara gaya modern dan tradisional, salah satunya memadukan batik pada bangunan modern seperti apartemen misalnya. Namun, di rumah juga tidak masalah, guna mempercantik sebuah interior bangunan, motif batik bisa digali untuk menambah ambience atau atmosfer etnik dari sebuah bangunan yang kini sedang digemari. Misalnya dinding, plafon, furnitur, pencahayaan atau asesoris pendukung lain. Barangkali mau bereksperimen, motif mega mendung sangat bisa diaplikasikan sebagai desain interior rumah. (Net/CT)

 

Komentar