oleh

Aktivitas Warga Desa Kanci Kulon Terganggu Akibat Pemadaman Listrik

CIREBON (CT) – Kabupaten Cirebon bagian timur dilanda mati lampu. Hingga saat ini aliran listrik belum menyala‎, sehingga aktivitas warga terganggu.

Apalagi, listrik padam dari jam 15:00 WIB, dimana warga sedang sibuk-sibuknya melakukan aktivitas di rumah, seperti membersihkan diri dan melakukan ibadah shalat Ashar dan Maghrib.

Mirisnya lagi, salah satu daerah yang mengalami listrik padam adalah daerah di mana Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) berdiri. Yakni Desa Kanci Kulon, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon‎. Hal itu membuat mayoritas masyarakat kesal, pasalnya PLTU terlihat terang benderang akan tetapi pemukiman warga disekitarnya gelap-gulita.

Seperti yang dikatakan Novi, warga Desa Kanci, dirinya kesal karena dari jam 3 sore hingga saat ini listrik belum menyala.

“Duh kesel, kalau kayak gini nanti anak-anak ngajinya gimana,” ucap Novi kesal.

Hal senada dikatakan Dede, warga Desa Waruduwur, Kecamatan Mundu, dirinya tidak bisa membersihkan diri, karena listrik mati.

“Saya nggak mandi sampai saat ini, gara-gara mati lampu, airnya nggak ada,” ujarnya. (Riky Sonia)

Komentar