oleh

Wasekjen MUI : “Agama Jangan Dipolitisasi” !

Foto: Tempo

Citrust.id – Banyaknya berbagai persoalan politik yang menggunakan agama sebagai simbol untuk melakukan politisasi mendapatkan tanggapan serius oleh MUI.

“agama jangan di politisir untuk kepentingan politik, dalam kehidupan bernegara para pemimpin harus memahami kandungan nilai-nilai agama dan memiliki sikap serta karakter yang berbarengan dengan nilai-nilai agama”, kata Wakil Sekretaris Jenderal MUI Pusat Amirsyah Tambunan di Jakarta (26/12/2017) seperti dikutip dari Tempo.

Lebih lanjut Sekjen MUI menyatakan jika agama dijadikan alat untuk mempolitisasi suatu kepentingan politik tertentu, maka hal tersebut merupakan perbuatan sesat. /SW

Komentar