Jabar Bergerak bersama Kodim 0617 Bagikan Ribuan Masker dan Sembako

Citrust.id – Kodim 0617/Majalengka berkolaborasi dengan Jabar Bergerak membagikan ribuan masker kepada pedagang dan pembeli di Pasar Cigasong dan Pasar Kadipaten, Kabupaten Majalengka, Rabu (2/9).

Dalam kegiatan yang melibatkan NPCI Majalengka itu juga dilakukan pembagikan paket sembako kepada abang becak, tukang parkir dan orang jompo yang ada di sekitar pasar tersebut.

Dandim 0617/Majalengka, Letkol Inf Andik Siswanto, mengatakan, kegiatan itu lebih menekankan pada edukasi agar masyarakat lebih waspada dan turut membantu memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Sedangkan pembagian sembako ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak Corona. Giat ini akan terus dilakukan setiap bulannya bersama Jabar Bergerak Majalengka dan NPCI,” ujarnya.

Sementara itu, Dewan pelindung Jabar Bergerak Kabupaten Majalengka, N. Nursiwanjaya, menyatakan, giat tersebut juga harapkan menjadi efek kejut agar masyarakat kembali menjalankan imbauan sesuai protokol kesehatan Covid-19.

“Masker kami bagikan ke seluruh pengunjung pasar dan pengguna jalan raya yang lewat sini. Sementara sembako dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan di beberapa titik,” katanya.

Menurut dia, aksi sosial itu terjadi atas adanya dukungan dari Kodim 0617/Majalengka dan sejumlah masyarakat yang mau membantu sesama selama masa pandemi Covid-19.

“Jabar Bergerak Majalengka siap terus melakukan aksi sosial membantu warga yang terdampak Covid-19,” ujarnya. (Abduh).

 

Komentar