Akibat Meninggalnya Warga Negara Ingris, Presiden AS Perintahkan Usir Diplomat Rusia

Citrust.id – Akibat meninggalnya mata-mata Rusia Sergei Skripal dan Anak Perempuannya Yulia Skripal yang merupakan warga negara Inggris oleh racun saraf taraf militer, dimana Washington menuduh upaya itu dilakukan oleh Moskow sebagai dalangnya berakibat Donald Trump memrintahkan untuk mengusir 60 pejabat diplomat Rusia yang berdinas di Amerika Serikat.

Enampuluh Diplomat tersebut adalah 48 orang yang berdinas di Kedutaan Rusia di Washington DC dan 12 orang yang berdinas di Markas PBB di New York, sikap petinggi AS ini diikuti pula oleh Uni Eropa dan sekutunya. Seperti Ukraina, Latvia, Lithuania, Estonia dan Polandia juga ikut memanggil Duta Besar Rusia, hal ini merupakan efek domino dari Inggris yang megawali melakukan hal serupa sebelum AS, dikutip BBC yang diwartakan Liputan6 (26/03/2018).

Sedangkan Inggris yang mengawali hal tersebut karena korbannya adalah warganya, melalui Perdana Menterinya Theresa May di parlemen menuduh bahwa 23 diplomat merupakan agen intelijen yang tidak terdaftar di yang berdinas di Inggris, dirinya juga mengatakan akan membekukan aset pejabat Rusia yang mengancam Inggris. /sw

Komentar