Akan Luncurkan Satelit A3, Lapan Klaim Bisa Pantau Kapal Asing

Ilustrasi

CIREBON (CT) –  Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) akan meluncurkan satelit Lapan A3/LAPAN-IPB di India pada akhir bulan Juni nanti. Kepala Lapan Thomas Djamaluddin menyampaikan, bahwa peluncuran satelit Lapan A3 tersebut membawa empat misi yakni pemantauan lahan khususnya pertanian, pemantauan kapal, scientific pengukuran medan magnet, dan misi uji rekayasa komponen.

Misi kedua satelit Lapan A3, menurutnya, misi pemantauan kapal dengan melengkapi data yang diperoleh dari satelit Lapan A2 dapat mendeteksi 2,4 juta kapal. Diluncurkannya satelit Lapan A3 dapat memberikan informasi yang lebih akurat karena satelit tersebut akan lebih sering melintas.

Tak hanya itu, misi ketiga pengukuran medan magnet bumi. Dan misi ke empat yakni misi uji eksperimen peralatan yang dikembangkan oleh insinyur Lapan.

Pembuatan satelit Lapan A3 menghabiskan sekitar Rp60 miliar dengan memakai dana APBN. Untuk pembuatan satelit Lapan A1 memakai dana sekitar Rp35 miliar dan satelit Lapan A2 sekitar Rp50 miliar. (Net/CT)

Komentar