oleh

Usai Dilantik, Azis-Eti Langsung Tancap Gas Bangun Kota Cirebon Lebih Baik

Citrust.id – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil telah melantik Nashrudin Azis sebagai Wali Kota dan Eti Herawati sebagai Wakil Wali Kota Cirebon periode 2018-2023 di Gedung Sate, Bandung, Rabu (12/12).

Pada waktu yang bersamaan, Mendagri juga mengeluarkan putusan Nomor 131.32-8647 Tahun 2018 tentang pemberhentian Dedi Taufik sebagai Penjabat Wali Kota Cirebon. Mendagri menghargai dan berterima kasih atas pengabdian Dedi Taufik kepada Kota Cirebon.

Usai pelantikan, Wali Kota Cirebon, Nashrudin Azis, mengatakan,dirinya bersama Wakil Wali Kota Eti Herawati akan bekerja keras untuk keberhasilan pembangunan Kota Cirebon. Targetnya adalah menciptakan Kota Cirebon yang bersih, hijau dan tertib.

“Dengan demikian, sektor pariwisata Kota Cirebon bisa menggeliat,” ujarnya.

Azis juga mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Jawa Barat atas arahan dan pesan-pesan yang sudah disampaikan.

“Kami sangat terharu dan bersyukur serta bertekad kuat istiqomah menjalankan nasehat Pak Gubernur membangun dan memajukan Kota Cirebon serta Jawa Barat,” ungkap Azis.

Senada, Wakil Walikota Cirebon, Eti Herawati, merasa bersyukur semua berjalan dengan baik dan lancar.

“Kami akan mulai bekerja esok. Saya dan Pak Azis memohon doa dan dukungan kepada seluruh SKPD serta masyarakat untuk bersama membangun Kota Cirebon,” ungkapnya. /haris

Komentar