oleh

Tiket Tambahan Mudik Kereta Api Sudah Ludes Terjual

Ilustrasi

CIREBON (CT) – Tiket-tiket perjalanan kereta ekonomi, bisnis, maupun eksekutif di 38 perjalanan di provinsi Jawa Tengah dan Jawa Timur lebih dari 75% telah habis sejak Jumat (6/5/2016) kemarin. Kalau pun tersisa, tiket yang ada realitif mahal dan hanya terpaut selisih dengan tarif tiket pesawat. Hanya bereselang 8 hari paska peluncuran tiket tambahan kereta mudik.

Kondisi ini membuat sejumlah pengguna jasa kereta api menjadi kecewa. Antrian berjam-jam di beberapa loket stasiun menjadi sia-sia setelah mereka mengetahui tiket telah habis tepat di sela-sela barisan mengular.

Seperti di ketahui pada Sabtu (30/5/2016) lalu, PT KAI menyatakan telah melakukan tambahan tempat duduk sebanyak 22.360 buah kepada pengguna jasa untuk perjalanan H-10 dan H+10 lebaran. Tambahan itu pun, membuat PT KAI menyediakan 217.362 tiket mudik dan balik di tahun 2016, meningkat dibandingkan tahun 2015 yang jumlah hanya mencapai 214.048 tempat duduk.

Sekalipun telah dipastikan telah habis. Namun Senior Manager Coorporate dan Communicartion PT KAI, Agus Komarudin memastikan tidak akan melakukan tambahan perjalanan kereta lagi.

Jadwal mudik favorit, seperti H-5, H-4, dan H-3 telah ludes terjual saat peluncurannya, terutama di beberapa Kota di Jawa Timur dan Jawa Tengah. Karena itu, pihaknya telah memberika promo, yakni potongan 60 persen bagi masyarakat yang ingin melakukan perjalanan melawan arus (contra flow). (Net/CT)

Komentar