oleh

Selly Dukung Pemda Kota Cirebon Atasi Kerawanan Sosial

Citrust.id – Kota Cirebon merupakan pusat niaga dan jasa dengan jumlah penduduk sekitar 360 ribu jiwa. Tak heran, pada siang hari, populasi di Kota Cirebon mencapai dua juta jiwa. Bertambahnya populasi pada siang hari membawa dampak positif sekaligus negatif.

Hal itu dikemukakan Wali Kota Cirebon, Drs. H. Nashrudin Azis, SH, saat rapat koordinasi (rakor) Anggota DPR RI Komisi VIII, Hj. Selly Andriany Gantina, Senin (9/3).

Azis menuturkan, meski terjadi penambahan jumlah penduduk pada siang hari dan bertambahnya masalah sosial, dalam kuota pembagian anggaran, Kota Cirebon mendapat jatah paling kecil dibandingkan daerah lain di Jawa Barat.

“Kota Cirebon dengan dukungan anggaran terbatas memiliki tanggung jawab besar di bidang sosial dan permasalahan lain, seperti bencana banjir,” ujarnya.

Sementara itu, Selly menuturkan, Komisi VIII DPR RI siap memberikan dukungan dan bantuan untuk Pemda Kota Cirebon melalui kementerian terkait jika terjadi kondisi yang mendesak.

“Misal, ada musibah banjir, kami bisa mendorong bantuan cepat kepada Kementerian Sosial atau Kementerian Agama untuk sarana ibadah,” ujarnya.

Untuk memperlancar aliran bantuan dari pusat, Selly meminta Pemda Kota Cirebon terus memperbaharui data pemetaan sosial agar bantuan yang disalurkan tepat sasaran.

“Program lain yang perlu diperhatikan Pemda Kota Cirebon yaitu masalah pemberdayaan perempuan dan kenakalan remaja (tawuran),” tuturnya.

Selly menambahkan, permasalahan di Kota Cirebon cukup kompleks, sehingga perlu ditangani bersama, bahkan oleh Pemda di sekitar, seperti Kabupaten Cirebon.

“Kami dari Komisi VIII tentu siap memberikan dukungan kepada Pemda Kota Cirebon, khususnya dalam mengatasi masalah sosial dan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya. (Haris)

Komentar