oleh

Pesta Adat Guar Bumi Desa Weragati Diisi Sosialisasi 3M

Citrust.id – Warga Desa Weragati, Kecamatan Palasah, Kabupaten Majalengka, mengadakan tradisi syukuran Guar Bumi, Senin (26/10).

Bupati Majalengka, Karna Sobahi, menjelaskan, Guar Bumi digelar rutin setahun sekali, menjelang menanam padi sebelum datang musim hujan. Sesuai adat istiadat, makanan pokok dalam tradisi itu adalah nasi tumpeng.

“Tradisi ini bertujuan agar hasil tanaman ke depan tumbuh subur dan sangat memuaskan. Tokoh agama berdoa memohon rida Allah SWT agar dalam bercocok tanam menghasilkan panen yang berkah dan melimpah,” ungkapnya.

Sementara itu, Kabagren Polres Majalengka, Kompol Cucu Supiar, mengatakan, pada kegiatan tersebut, ia memberikan imbauan dan sosialiasi 3M kepada warga Desa Weragati sebagai antisipasi penyebaran Covid-19.

“Sosialisasi ini dilakukan berdasarkan anjuran pemerintah dalam rangka upaya percepatan memutus mata rantai penyebaran Covid-19, khususnya di Kabupaten Majalengka,” ucapnya. (Abduh)

Komentar