oleh

Pembangunan RTH di Kota Cirebon Masih Terkendala Dana

CIREBON ( CT) – Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Cirebon dalam rangka meningkatkan Ruang Terbuka Hijau (RTH) masih terkendala permasalahan biaya yang minim. Suprataman selaku kepala dinas DKP ketika disinggung RTH Kota Cirebon masih minim menerangkan bahwa biaya menjadi masalah utama.

“Memang kita merencanakan akan membeli beberapa lahan milik warga untuk dijadikan RTH, akan tetapi melihat budget yang ada, hal tersebut akan sulit terwujud,” ujarnya kepada CT.

RTH disektor swasta (privat) seperti di hotel-hotel, perusahaan dan lainnya memang sudah cukup mematuhi peraturan. Akan tetapi, RTH di sektor publik masih belum bisa maksimal.

“Kedepannya mungkin bisa lebih dimaksimalkan, tapi kembali lagi kita harus menyesuaikan dana yang ada.” Tambahnya. (CT-124)

Komentar