oleh

Omzet hingga Rp 5 Juta Perbulan, Warga Kuningan Ini Sukses Bisnis Semut Kroto

Kuningantrust.com – Ternak semut rangrang atau semut kroto saat ini menjadi salah satu bisnis yang menguntungkan, sehingga banyak digeluti oleh masyarakat.

Hal tersebut diungkapkan Sutrisno (40) warga RT 02 RW 09, blok Bubulak Desa Winduhaji, Kuningan. Dirinya mengaku sudah menggeluti usaha ternak semut kroto sejak beberapa tahun silam.

“Tertarik usaha semut kroto setelah melihat di media, terus saya ikut pelatihan bisnis semut kroto,” kata Sutrisno.

Bibit semut kroto, kata dia, dibelinya sebanyak 200 toples dengan harga Rp45 ribu per toplesnya. Kemudian, saat ini dirinya melakukan ternak semut kroto dengan metode toples dan alam.

“Untuk media toples sendiri, dirinya membuat ruangan sebesar 1×1,5 meter di belakang rumah dan dengan ruangan sebesar itu, bisa menampung sarang semut sebanyak 500 toples,” jelasnya.

Hingga saat ini, dirinya mengaku usahanya semakin maju dan menguntungkan.

“Biasa jual bibit semut kroto seharga Rp40 ribu per toples dan untuk krotonya sendiri dijual dengan harga Rp200 ribu perkilonya,” ucap Sutrisno

Karena serius menggeluti usahanya, dalam sebulan Sutrisno mengaku bisa meraup omzet hingga Rp5 juta. (Ipay)

Komentar