oleh

Lezatnya Tauco, Makanan Khas Cirebon dari Olahan Ampas Kecap

CIREBON (CT) – Jangan mengaku jatuh cinta kepada Kota Cirebon kalau belum tahu dan mencoba makanan yang satu ini. Namanya unik dan agak kecina-cinaan, itulah Tauco. Makanan kaya vitamin yang dihasilkan dari kedelai hitam dan paling pas bila ditumis dengan bumbu pedas. Kalian pernah mencobanya?

Yang belum tentu diketahui seluruh masyarakat Indonesia adalah bahwa dalam pembuatan kecap yang berbahan dasar kacang kedelai terdapat ampas yang tidak dipakai dalam kecap yang matang. Di Cirebon, ampas kecap ini disebut dengan Tauco. Ampas kecap atau Tauco ini kemudian oleh masyarakat Cirebon biasa dimasak kembali untuk kemudian dijadikan lauk makan.

Biasanya, ampas kecap atau tauco ini dimasak menjadi tumis ampas kecap. Tumis ampas kecap khas Cirebon ini dimasak dengan cara sederhana, yaitu menumis ampas kecap dengan bumbu sederhana juga seperti bawang merah dan putih, cabai hijau dan merah, ditambah gula merah dan juga tomat. Walaupun sederhana, tumis ampas kecap khas Cirebon ini banyak digemari masyarakat Cirebon, terutama di pelosok perkampungan.

Karena Kota Cirebon memiliki cukup banyak produsen kecap lokal, dan beberapa di antaranya telah meraup kesuksesan dengan skalanya masing-masing. Produsen kecap di Cirebon sendiri paling banyak terdapat di daerah Kabupaten yang tersebar luas tidak memusat di satu daerah saja. Tauco biasa dijual mentah di pasar atau jika sudah matang bisa ditemui diberbagai warung makan di Cirebon.

Untuk itu, main-mainlah ke Cirebon agar bisa menikmati lezatnya tumis Tauco akhir pekan ini. (Net/CT)

Komentar