oleh

Ilmuwan Temukan Air di Luar Tata Surya

Ilustrasi

CIREBON (CT) – Ilmuwan berhasil menemukan tanda adanya air di luar tata surya. Akan tetapi, air ini tidak terdapat di dalam sebuah planet melainkan melayang di luar angkasa.

Ilmuwan University of California, Santa Cruz, melaporkan tanda keberadaan awan berisi air di sekitar brown dwarf berkode ‘WISE0855’. Brown dwarf adalah benda langit berbahan gas dan debu yang gagal menjadi bintang. Ukuran dari brown dwarf lebih besar dari planet namun lebih kecil dari bintang.

Letak brown dwarf WISE0855 dikatakan cukup dekat dengan Bumi, sekitar 7,2 tahun cahaya saja. WISE0855 bisa diselubungi awan air karena memiliki suhu yang pas untuk pembentukan awan air atau awan es. Ilmuwan sendiri bisa melihat adanya air setelah melakukan pengamatan menggunakan teleskop infra merah.

Penemuan air untuk pertama kalinya di luar tata surya ini diklaim sebagai sebuah terobosan besar bagi dunia astronomi. Keberhasilan metode penemuan air ini akan dipakai untuk menemukan tanda keberadaan air di objek lain di luar angkasa dengan lebih akurat. (Net/CT)

Komentar