oleh

Hasil Survei Balon Walikota dari PDI Perjuangan, Oki-Edi Tertinggi

Cirebontrust.com – Rapat koordinasi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) se-Jawa Barat yang digelar di Kota Cirebon, Jumat (04/08), selain membahas kesiapan pilkada dan pilgub juga mengekspos hasil survei bakal calon walikota Cirebon.

Pada kesempatan tersebut, Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, TB Hasannudin, mengungkapkan, balon walikota Cirebon dari PDI Perjuangan yang meraih nilai survei tertinggi adalah Bamunas S Boediman (Oki) dan Edi Suripno. Kedua nama tersebut sudah diserahkan kepada DPP PDI Perjuangan.

“Kedua nama itu sudah kami serahkan kepada DPP beserta kajian-kajiannya. Hasilnya pasangan sepaket atau tidak, kita tunggu keputusan DPP,” jelasnya.

Sementara, balon walikota Cirebon sekaligus Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon, Edi Suripno, mengatakan, hasil survei tersebut bukan untuk pemilihan. Masyarakat Kota Cirebon belum menentukan pilihan.

Selain itu, ada margin error sekitar 4-5 persen sehingga komposisinya masih bisa berubah.

“Para kandidat harus konsisten dekat dengan rakyat,” tegasnya.

Terkait keputusan partainya setelah keluar hasil survei tersebut, Edi mengungkapkan, bisa salah satu dari dua nama tersebut yang terpilih maupun sepaket pasangan sambil berkoalisi dengan partai lain.

Dikatakannya, konsep koalisi ada dua macam. Bentuk koalisi pertama adalah satu paket pasangan dengan menggandeng partai lain. Kedua, koalisi figur sambil didukung partai lain alias koalisi bertama.

“Paling penting adalah koalisi dengan rakyat. Figur harus dekat dengan rakyat, sehingga punya kekuatan basis massa terlepas dari keputusan sepaket pasangan ataupun tidak,” ujarnya.

Edi menambahkan, DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon sudah siap untuk bertarung dalam pilkada. Mulai dari tingkat DPC, PAC, ranting hingga anak ranting sudah mempersiapkan perangkat. Poin utama adalah konsolidasi, kesiapan kader, kesiapan tim pemenangan, saksi, dan tim sukses.

“Konsolidasi kami sudah sampai anak ranting, tim pemenangan sudah dibentuk, Badan Saksi Pemilu Nasional (BSPN) yang mengurusi saksi sudah siap. Bulan depan kami juga akan pelatihan para saksi sehingga mereka paham tugas pokok dan fungsi sebagai saksi,” pungkasnya. (Haris)

Komentar