oleh

Hari Kedua Lebaran, Jalur Kuningan-Cirebon Macet hingga 5 Kilometer

CIREBON (CT) – Hari kedua lebaran, ruas jalur Kuningan-Cirebon, sejak pagi hingga siang ini dipenuhi kendaraan warga yang hendak berlibur ke kawasan wisata di wilayah Kuningan. Meningkatnya volume kendaraan, membuat jalur ini macet hingga lebih dari lima kilometer, Kamis (07/07).

Antrean kendaraan ini terjadi di ruas jalan Cirebon arah Kuningan, tepatnya di jalur Beber-Caracas. Antrean disebabkan meningkatnya volume kendaraan dari Cirebon dan sejumlah daerah lainnya, yakni Majalengka, Indramayu dan Brebes.

Kepadatan terjadi di pertigaan Caracas. Bertemunya kendraan dari arah Cirebon dan Mandirancan, membuat titik ini menjadi simpul kemacetan. Petugas dari Polres Kuningan terpaksa memberlakukan buka tutup untuk mengurai kemacetan.

Selain itu, polisi juga mengalihkan arus kendaraan dari arah Mandirancan menuju kawasan wisata Kuningan, diarahkan menuju jalan lingkar baru Caracas-hingga tembus ke kawasan wisata Sangkanhurip.

Meningkatnya volume kendaraan dikarenakan banyak warga yang memanfaatkan hari kedua lebaran ini untuk berlibur ke sejumlah obyek wisata di Kuningan, diantaranya obyek wisata Linggarjati, Cibulan, Sangkan hurip dan Waduk Darma.

“Untuk wilayah Cilimus ada beberapa lokasi seperti linggarjati, cibulan, sangkanurip, cigugur dan di wilayah Darma juga Waduk Darma. Upaya-upaya yang kita laksanakan bahwa arus lalu lintas saat ini cukup padat, kita lakukan pengalihkan arus dari arah taman kota menuju Cilimus kita prioritaskan, dari arah Linggarjati kita alihkan ke kiri dan dari arah kota kita alihkan melalui jalur alternatif di Sampora,” ujar Kapolres Kuningan AKBP M. Syahduddi.

AKBP M Syahduddi menambahkan, kemacetan diperkirakan lebih parah terjadi sore hari, mengingat masih banyak warga yang menuju kawasan wisata di Kuningan. Polisi disiagakan di jalur masuk obyek wisata, untuk mengantisipasi arus balik warga yang pulang berwisata. (CT)

Komentar