oleh

Damar, Ritual Mistis Jelang Pemilihan Kuwu di Desa Suranenggala

Cirebontrust.com – Sebanyak 101 Desa di Kabupaten Cirebon menggelar pemilihan kuwu atau kepala desa. Ragam persiapan dilakukan warga di desanya masing-masing agar bisa menggelar pemilihan kuwu secara maksimal dan kondusif.

Di tengah hiruk-pikuk tersebut, tradisi unik dan berbau magis kerap dilakukan sejumlah warga desa menjelang pesta rakyat tersebut. Seperti yang dilakukan oleh masyarakat Desa Suranenggala, Kecamatan Suranengala, Kabupaten Cirebon.

Diungkapkan Sadidin, warga Desa Suranenggala yang juga merupakan Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Suranenggala, bahwa ritual yang oleh masyarakat setempat disebut Damar, merupakan ritual yang sudah dilakukan sejak zaman dulu menjelang pemilihan kuwu.

“Ritual damar dari dulu sudah dilakukan oleh sesepuh menjelang pemilihan kuwu. Biasanya dilakukan sejak sore hingga pagi di saat hari pencoblosan,” ujarnya, Sabtu (28/10).

Ritual Damar sendiri dilakukan oleh semua calon kuwu dengan membakar kemenyan lengkap dengan sesajen yang disediakan di suatu ruangan.

“Hal itu juga bisa menjadi media gaib. Kuwu yang akan menang biasanya ditandai dengan nyala api yang lebih besar dibanding yang lain,” ujarnya. (Sukirno Raharjo)

Komentar