oleh

Bermain Drum, Cara Paling Aman dan Positif Melampiaskan Emosi

CIREBON(CT) – Menyalurkan emosi yang menggebu-gebu tidak harus melampiakannya kepada hal yang negatif. Banyak cara positif untuk menyalurkan letupan emosi dalam diri. Hal itu yang dilakukan oleh Imran Saleh (23), asal Desa Kalibaru Kecamatan Tengah Tani Kabupaten Cirebon.

Letupan Emosinya yang tak terkontrol, disalurkannya melalui hal positif. Diakuinya, ketika Sedang dalam puncak emosi, dia menyalurkan lewat hobi menggebuk drum.

“Daripada mukulin orang, nyari keributan diluar karena emosi, mending gebukin drum. Karena memang itu juga hobi saya,” ujarnya.

Lebih lanjut, Imran menceritakan, keahlianya menggebuk drum disadari ketika umur 18 tahun, kala itu Imran belajar bermain drum secara otodidak. Dirinya mengaku tidak pernah diajari oleh satu orangpun caranya bermain drum, hanya sering menonton video-video drummer dunia saja.

“Saya tertarik untuk mempelajari main drum ketika melihat Travis Barker (drummer BLINK-182) memainkan drum. Dari video itu, saya mulai belajar secara otodidak,” kata dia.

Dari luapan emosi yang disalurkan lewat hobinya itu, Imran sampai membentuk band bersama teman-temanya. Jam terbangnya pun lumayan, berbagai festival dan parade band pun pernah ia ikuti. Bahkan, dirinya pernah mendapatkan juara 2 best player untuk drumer.

“Iseng-iseng bikin band, ikutan festival dan parade, meskipun tingkatnya masih lokal. Pernah mendapat penghargaan best player drumer, alhamdulilah,” imbuhnya.

Berkaca dari apa yang dilakukan dan dialami Imran, letupan emosi tidak hanya disalurkan melalui kegiatan yang negatif. Letupan emosi pun bisa disalurkan melalui kegiatan yang positif, bahkan sampai berbuah prestasi. (CT-122)

Komentar