oleh

Berani Tampil Tanpa Make Up Hari Ini?

Ilustrasi

CIREBON (CT) – Buat Kamu yang rutin memulaskan foundation, concealer, bedak, blush on, mascara, eye liner, dan bermacam produk make up, memang sulit untuk melepaskan rutinitas itu satu hari saja. Tanpa itu semua, rasanya tingkat kepecayaan diri perempuan turun drastis dan memilih mengunci diri di dalam rumah.

Godaan merias wajah memang sulit dihindari, terutama bagi Anda yang harus berangkat kerja atau kuliah. Dengan make up, noda di wajah akan tertutup sempurna, mata terlihat lebih seksi, karakter wajah juga bisa didefinisikan dengan baik, bahkan menggunakan warna favorit untuk lipstick menjadi kegembiraan tersendiri.

Meski make up membuat penampilan kita sempurna, faktanya sebagian besar produk make up mengandung berbagai bahan kimia yang mungkin saja berbahaya bagi kulit dan kesehatan tubuh. Jadi, tak ada salahnya jika Kamu mencoba mengistirahatkan kulit hari ini saja agar tak terpapar make up. Sebab, bisa jadi ini yang akan terjadi kepada mereka yang selalu merias wajah setiap hari.

Banyak orang yang memakai riasan mata yang berat seperti maskara, eye shadow, Khol, dan sebagainya setiap hari. Kehilangan bulu mata merupakan salah satu efek samping yang disebabkan oleh bahan kimia dalam produk tersebut.

Masalah lain yang umum dihadapi oleh beberapa orang yang memakai riasan mata adalah mata kering dan iritasi. Partikel dari riasan mata dapat menyumbat saluran air mata dan mengurangi pelumasan. (Net/CT)

Komentar