oleh

Begini Cara Mencegah Penyakit Difteri

Ilustrasi

CIREBON (CT) – Pengobatan Difteri harus segera dilakukan untuk mencegah penyebaran sekaligus komplikasi serius, terutama pada penderita anak-anak. Diperkirakan hampir satu dari lima penderita Difteri adalah balita dan berusia di atas 40 tahun yang meninggal dunia karena mengalami komplikasi.

Penyakit Difteri dapat dicegah dengan cara imunisasi dasar lengkap. Ketika anak masih usia balita biasanya melakukan imunisasi (DPT-HB 3 kali), Imunisasi DT pada anak SD/MI kelas 1, Imunisasi TD pada anak SD/MI kelas 2 dan 3.

Selain itu, hindari kontak langsung dengan penderita Difteri, menjaga kebersihan diri dan lingkungan seperti cuci tangan, sanitasi yang baik, membersihkan bagian rumah dan halaman, menjaga kondisi tubuh tetap prima agar tidak mudah terserang penyakit seperti makan makanan bergizi dan berolaharaga yang rutin, Bila perlu pakailah masker kesehatan, tidak batuk dan bersin di sembarang tempat. Etika bersin dan batuk yang benar adalah dengan menutupi menggunakan tissue, atau jika tidak ada tissue maka bisa menggunakan tangan. (Net/CT)

Komentar