oleh

Angkot di Majalengka Tidak Mau Masuk Terminal

Citrust.id – Banyaknya kendaraan umum yang enggan masuk terminal dan malah parkir di jalan membuat Bupati Majalengka Karna Sobahi geram. Ia meminta Dinas Perhubungan (Dishub) Majalengka untuk mengaktifkan fungsi terminal sebagai mana mestinya.

Hal itu mengemuka pada upacara Hari Perhubungan Nasional Tahun 2019 di halaman Dishub setempat, Rabu (25/9).

“Banyak terminal-terminal bus yang bisa difungsikan sebagaimana mestinya,” ungkap Bupati Karna.

Ia memerintahkan Kepala Dishub untuk mendata terminal yang terbengkalai untuk dibenahi supaya kendaraan umum mau untuk masuk. Selain itu, menjadikan terminal sebagai pusat aktivitas jasa transportasi.

“Akibat tidak terbenahi jadi parkir liar semrawut. Mereka lebih nyaman di pinggir jalan,” ujarnya.

Diakui Bupati, fungsi terminal sangat penting. Di samping menjadi indikator keindahan kawasan, terminal juga salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Kalau tertib kan memperindah kota. Apalagi terminal salah satu sumber PAD juga,” tandasnya. (Abduh)

Komentar