oleh

Anggarkan Rp 20 Miliar, Cuma Jabar yang Subsidi Kepokmas

Citrust.id – Jawa Barat menjadi satu-satunya provinsi di Indonesia yang mengalokasikan anggaran dalam APBD untuk subsidi kebutuhan pokok masyarakat (kepokmas). Pada tahun ini, sekitar Rp 20 miliar dialokasikan untuk subsidi kepokmas dan menjangkau 27 kabupaten/kota di Jabar.

“Rp 20 miliar untuk di 27 kabupaten/kota. Tahun ini meningkat dibanding tahun sebelumnya. Dan memang hanya Provinsi Jawa Barat yang memberi subsidi untuk pasar murah,” ungkap perwakilan dari Biro Perekonomian Pemprov Jabar, Ponco Widodo, saat menghadiri pembukaan Operasi Pasar Murah (OPM) Kepokmas di kantor Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon, Kamis (16/5).

Kepala Bulog Divre Jabar, Benhur Ngkaimi juga mengakui, hanya Pemprov Jabar yang mengalokasikan anggaran dalam APBD untuk subsidi harga kepokmas.

“Kepokmas yang disubsidi oleh daerah, satu-satunya di Indonesia adalah Jawa Barat. Saya pernah tugas di Papua, di sana belum bisa mensubsidi kepokmas,” katanya.

Bulog, dikatakan Benhur, akan terlibat aktif dalam OPM yang digelar di kabupaten/kota di Jabar. Hal itu berdasarkan kesepakatan dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Jabar di hadapan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil.

“Untuk di 7 kabupaten/kota saya akan hadiri langsung launching operasi pasar kepokmas,” kata Benhur. /haris

Komentar