oleh

Jalankan Fungsi DPR, H. Mustofa Berkunjung ke SMPN 1 Weru Kab. Cirebon

Citrust.id – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Cirebon, H. Mustofa berkunjung ke Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Weru Kabupaten Cirebon, Senin (19/11).

Kedatangan H. Mustofa disambut hangat oleh kepala sekolah, staf pengajar dan ratusan siswa SMPN 1 Weru.

Diungkapkan pria yang akrab disapa Jimust, kunjungannya tersebut dalam rangka menjalankan fungsi DPR sebagai lembaga yang bertugas dalam legislasi, anggaran dan pengawasan.

Di sela-sela acara, H. Mustofa mengungkapkan pentingnya pembangunan struktur dan infrastruktur dalam pendidikan.

“Karena bagaimanapun pendidikan adalah modal untuk menciptakan perubahan. Pendidikan yang ideal dibangun atas struktur dan infrastruktur yang juga ideal,” ujarnya.

Ia mengungkapkan, banyak menerima aduan terkait pendistribusian anggaran yang lambat khususnya di bidang pendidikan.

“Karenanya saya sebagai yang mewakili DPR, perlu adanya upaya untuk memantau terkait pendistribusian anggaran. Kunjungan ini sebagai bukti nyata DPR melakukan fungsinya,” tegas H. Mustofa.

Harapannya, lanjut H. Mustofa, kunjungan ini bisa dimaknai sebagai apresiasi juga pelaksanaan fungsi tehadap lembaga pendidikan, agar tetap semangat dan terus membenahi diri untuk kemajuan bangsa dan negara. /citrust.id

Komentar